• News
  • kabar ponsel
  • Tech News
  • internet
  • Laptop & Tablet
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua

Samsung kembangkan GPU buatannya Sendiri Untuk perangkat mereka Selanjutnya

Faisal Oleh Faisal
Selasa, 19 Juni 2018 │14:02 WIB
GPU buatan Samsung

Samsung kabarnya sedang mengembangkan GPU yang sepenuhnya didasarkan pada pengembangan mereka sendiri yang akan digunakan untuk perangkat mereka berikutnya seperti di smartphone, tablet, dan perangkat lainnya.

5
SHARES
FacebookTwitterWhatsappLinePinterest
LinkedinMailSkypeTelegram

999 GADGET – Tahun lalu Apple melakukan gebrakan dengan membuat GPU buatannya sendiri untuk perangkatnya dan sekaligus menghentikan ketergantungannya pada Imagination Technologies selaku pemasok perangkat grafis utamanya.

Langkah yang dilakukan Apple itu sepertinya mulai diadopsi oleh sebagaian perusahaan teknologi. Salah satunya adalah Google yang mengembangkan GPU untuk pemrosesan gambar yang mereka sebut Pixel Visual Core. Bahkan Amazon juga dilaporkan tengah mengembangkan chip AI kustom buatan mereka sendiri untuk digunakan dalam perangkat Echo dimasa depan.

Sekarang, ada berita yang mengatakan jika Samsung sedang mengembangkan GPU buatannya sendiri yang akan digunakan untuk perangkat mereka berikutnya seperti di smartphone, tablet, dan perangkat lainnya.

Menurut laporan dari Winfuture.de, mengatakan bahwa raksasa elektronik asal Korea Selatan itu telah berbicara secara terbuka tentang rencananya membuat GPU yang sepenuhnya didasarkan pada pengembangan mereka sendiri.

Laporan tersebut juga menambahkan bahwa Samsung telah melakukan perekrutan pekerja spesialis grafis dari beberapa perusahaan seperti Nvidia, Qualcomm, dan AMD untuk tim GPU baru di kantornya di Texas dan California.

Tim baru itu dikatakan tengah bekerja pada “flagship GPU” yang akan digunakan pertama kali untuk perangkat smartphone dan tablet yang lebih rendah. Dengan perangkat yang lebih mahal, akan terus menggunakan GPU berbasis ARM.

Ini Juga Seru:

  • Beli VGA Card Komputer Terbaru Lengkap dan Praktis di Bukalapak

Sedangkan model GPU generasi keduanya akan difokuskan pada produknya yang lebih tinggi seperti smartphone high-end, untuk self driving, otonom, hingga pembelajaran mesin yang mendalam.

GPU buatan Samsung itu nantinya akan dibangun dari ground-up dan tidak akan didasarkan pada desain ARM. Selain itu, Samsung juga akan mengembangkan perangkat lunak dan set instruksi bersama platform baru yang akan memanfaatkan fitur-fitur dari GPU tersebut.

Belum diketahui kapan Samsung akan memulai memproduksi prosesor grafis buatannya ini. Namun yang jelas, dengan mengembangkan perangkat grafis sendiri, Samsung dapat mengurangi ketergantungannya pada produsen pihak ketiga seperti ARM atau Imagination Technologies.

Ini juga pada akhirnya akan membuat Samsung bisa membuat smartphone yang semua bagian perangkatnya seperti prosesor, CPU, dan GPU dibuat secara internal tanpa campur tangan luar.

5
SHARES
FacebookTwitterWhatsappLinePinterest
LinkedinMailSkypeTelegram
Tags: inovasi teknologiKomponen PCsamsung
Sebelumnya

Belum Dirilis, Xiaomi Mi A2 sudah muncul di Toko online Swiss. ini harganya

Selanjutnya

Xiaomi Mi Max 3 muncul di TENAA perlihatkan Spesifikasi Lengkap

Faisal

Faisal

Pecandu teknologi yang terobsesi dengan smartphone dan Perangkat gadget lainnya. Menikmati musik dan membaca buku adalah kegiatan saya di waktu luang

Baca Juga

Samsung Galaxy S21 dan Galaxy S21 kamera belakang

Samsung Galaxy S21 Versi 4G Mungkin Akan Segera Datang

22 Januari 2021
Samsung Galaxy M31s

Samsung Galaxy M62 Dengan Ditenagai Exynos 9825 Mengunjungi Geekbench

21 Januari 2021
Samsung Galaxy Watch Active2 Rose Gold

Samsung Merilis Galaxy Watch Active2 Rose Gold Dan SmartThings Find Hadir Dalam Pembaruan Terbarunya

18 Januari 2021
render Samsung Galaxy M51

Samsung Galaxy M62 Dengan Baterai 7.000 mAh Segera Datang

17 Januari 2021
Galaxy A32 5G

Samsung Galaxy A32 Versi 4G Sepertinya Segera Tiba Setelah Terlihat Diuji Geekbench

16 Januari 2021
Samsung Galaxy S21 Series

Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy S21 Series di Indonesia

15 Januari 2021
Selanjutnya
Xiaomi Mi Max 3

Xiaomi Mi Max 3 muncul di TENAA perlihatkan Spesifikasi Lengkap

Tinggalkan Komentar
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua

Populer

render resmi Realme Q2 Series

Smartphone Realme Q2 Dapat Segera Menuju Pasar Global

29 Desember 2020
TCL 20 5G dan TCL 20 SE

TCL 20 5G Diumumkan Bersama TCL 20 SE yang Terjangkau

12 Januari 2021
Vivo Y51 48MP triple camera

Vivo Y51a (2021) Dikabarkan Segera Datang Dengan Ditenagai Snapdragon 662

9 Januari 2021
Huawei Nova 8 Pro King of Glory Edition

Huawei Nova 8 Pro King of Glory Edition Diluncurkan Dengan Desain Menarik

13 Januari 2021
Render Sony Xperia 10 III

Sony Xperia 10 III Muncul Dalan Render Mengungkap Keseluruhan Desainnya

23 Januari 2021
Redmi Note 9T 5G

Smartphone Redmi Note 10 dan Redmi Note 10 Pro Dikabarkan Akan Tiba Bulan Depan

21 Januari 2021

Terbaru

Huawei Mate X

Spesifikasi Huawei Mate X2 Terungkap Berkat Sertifikasi TENAA

5 jam yang lalu
Render Sony Xperia 10 III

Sony Xperia 10 III Muncul Dalan Render Mengungkap Keseluruhan Desainnya

6 jam yang lalu
Realme Watch

Realme Watch 2 Disertifikasi FCC yang Memberi Banyak Informasi

12 jam yang lalu
bidikan langsung Red Magic 6

Red Magic 6 Muncul Dalam Bidikan Langsung Mengungkap Desain Baru yang Menarik

14 jam yang lalu
Huawei Nova 7 SE 5G LOHAS Edition

Huawei Nova 7 SE 5G LOHAS Edition Meluncur Dengan Ditenagai Kirin 820E dan 64MP quad-camera

18 jam yang lalu
Motorola Edge S dalam bidikan langsung

Motorola Edge S Diuji AnTuTu dan Muncul Dalam Bidikan Langsung Mengung Keseluruhan Desainnya

1 hari yang lalu
  • Tentang Kami
  • Contact us
  • Privacy
  • Terms of Use

© 2021 999 GADGET

  • News
  • kabar ponsel
  • Tech News
  • internet
  • Laptop & Tablet

© 2021 999 GADGET