• News
  • kabar ponsel
  • Tech News
  • internet
  • Laptop & Tablet
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua

Smartphone Dua Layar Bisa Jadi Yang Berikutnya Dari Samsung

Faisal Oleh Faisal
Sabtu, 04 Mei 2019 │11:35 WIB
Smartphone Dua Layar Bisa Jadi Yang Berikutnya Dari Samsung

Samsung mungkin akan kembali menghadirkan ide barunya dengan menghadirkan smartphone dua layar seperti yang terungkap dalam paten baru miliknya

4
SHARES
FacebookTwitterWhatsappLinePinterest
LinkedinMailSkypeTelegram

999 GADGET – Samsung dikenal karena sering berinovasi terutama di sektor ponsel pintar miliknya. Kita telah melihat mereka dengan ponsel lipatnya bernama Galaxy Fold, layar berlubang, atau Kamera “sembul” di Galaxy A80.

Sekarang, Samsung mungkin akan kembali menghadirkan ide barunya dengan smartphone dua layar seperti yang terungkap dalam paten baru yang mereka ajukan dan ditemukan oleh orang-orang Let`s Go Digital.

Paten itu pertama kali di ajukan oleh Samsung ke USPTO (United States Patent and Trademark Office) pada tiga tahun yang lalu, namun baru diterbitkan pada 25 April 2019 yang lalu.

Menurut beberapa sketsa gambar dari paten baru milik Samsung tersebut menunjukkan jika ini adalah perangkat seluler dengan dua layar depan-belakang yang dapat digunakan secara bersamaan.

Baca Juga:
  • Samsung Dilaporkan Sedang Bekerja Pada Sensor Kamera 600MP
  • LG Mungkin Sedang Mengerjakan Laptop Dengan Layar yang Dapat Digulung
  • OPPO X 2021 Adalah konsep Smartphone OPPO Dengan Layar yang Dapat Digulung
  • MediaTek Luncurkan Platform Edge AI i350 Untuk Aplikasi Pemrosesan Suara dan Gambar yang Andal

Paten selanjutnya menjelaskan bahwa perangkat tersebut akan memiliki tiga bagian bagian tampilan yang kemudian dapat digabung menjadi satu layar. Sumber melaporkan bahwa layar dapat memanjang melalui bagian atas hingga sekitar 3/4 dan berlanjut ke bagian belakang.

Bagian ketiga adalah area kecil berada di atas yang sepertinya berguna untuk menampilkan notifikasi seperti panggilan tak terjawab atau pesan masuk. Selanjutnya dua layar di perangkat ini dapat dimanfaatkan untuk menerjemahkan percakapan ke bahasa yang berbeda seperti yang terlampir dalam gambar di bawah ini.

Smartphone Dua Layar Bisa Jadi Yang Berikutnya Dari Samsung

Ini juga menyoroti tentang penggunaan fotografi, di mana ia memiliki kamera belakang yang juga dapat digunakan sebagai kamera depan untuk mengambil foto selfie yang seharusnya lebih baik lagi.

Meski terlihat mengesankan, namun masih tidak jelas apakah paten perangkat baru ini akan berlanjut ke tahap produksi nantinya. Ada banyak paten yang diajukan oleh para pabrikan, dan tidak semuanya menjadi kenyataan.

Smartphone dengan layar ganda sendiri bukan pertama kalinya kita dengar, bahkan beberapa pabrikan telah memilikinya. Contohnya adalah Nubia X atau Vivo Nex Dual Display.

4
SHARES
FacebookTwitterWhatsappLinePinterest
LinkedinMailSkypeTelegram
Tags: inovasi teknologisamsung
Sebelumnya

Samsung Galaxy M40 Berotak Snapdragon 675 Mampir di Geekbench

Selanjutnya

Huawei Y9 Prime 2019 Juga Ikut-ikutan Pake Kamera Pop-up

Faisal

Faisal

Pecandu teknologi yang terobsesi dengan smartphone dan Perangkat gadget lainnya. Menikmati musik dan membaca buku adalah kegiatan saya di waktu luang

Baca Juga

render Samsung Galaxy M51

Samsung Galaxy M62 Dengan Baterai 7.000 mAh Segera Datang

17 Januari 2021
Galaxy A32 5G

Samsung Galaxy A32 Versi 4G Sepertinya Segera Tiba Setelah Terlihat Diuji Geekbench

16 Januari 2021
Samsung Galaxy S21 Series

Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy S21 Series di Indonesia

15 Januari 2021
Samsung Galaxy S21 Ultra

Samsung Galaxy S21 Ultra Resmi Dengan Dukungan S-Pen dan Lebih Banyak Kamera

15 Januari 2021
Samsung Galaxy S21 dan Galaxy S21

Samsung Galaxy S21 dan Galaxy S21+ Resmi Dengan Desain Baru dan Spesifikasi yang Menarik

15 Januari 2021
Samsung Galaxy A32 5G

Samsung Galaxy A32 5G Resmi Sebagai Ponsel 5G Termurah dari Samsung Dengan Spesifikasi Menarik Didalamnya

14 Januari 2021
Selanjutnya
Huawei Y9 Prime 2019 Juga Ikut-ikutan Pake Kamera Pop-up

Huawei Y9 Prime 2019 Juga Ikut-ikutan Pake Kamera Pop-up

Tinggalkan Komentar
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua

Populer

smartphone Vivo

Ponsel Vivo V2035 yang Misterius Melewati Geekbench Dengan RAM 8GB dan Menjalankan OS Android 11

11 Januari 2021
bidikan langsung Redmi 9T

Redmi 9T Muncul Dalam Bidikan Langsung, Mungkin Akan Segera Diluncurkan

2 Januari 2021
render Honor V40

Honor V40 Dikabarkan Tiba Pada 12 Januari Dengan Layar 120Hz

25 Desember 2020
Bidikan Langsung Smartphone Motorola Edge 1

Flagship Motorola Edge S Sepertinya Akan Segera Tiba

11 Januari 2021
render Honor V40

Bocoran Baru Honor V40 Mengungkap Desain yang Tampak Menarik

22 Desember 2020
Render Smartphone Moto G Play 2021

Render Smartphone Moto G Play 2021 Muncul Mengungkap Keseluruhan Desainnya

5 Januari 2021

Terbaru

OPPO A93 desain tipis dengan layar berlubang

OPPO A94 Segera Tiba Setelah Mengantongi Sertifikasi Penting

5 jam yang lalu
render Samsung Galaxy M51

Samsung Galaxy M62 Dengan Baterai 7.000 mAh Segera Datang

9 jam yang lalu
bidikan langsung ASUS ROG Phone 3

Sertifikasi 3C Mengungkap ASUS ROG Phone 4 Akan Mendukung 65W Fast Charging

10 jam yang lalu
penggoda Honor V40

Honor V40 Kembali Menggoda Di Saat Peluncuran Harus Tertunda Lagi

21 jam yang lalu
Ponsel Lipat Xiaomi di Kehidupan Nyata

Diduga Ponsel Lipat Xiaomi Muncul di Kehidupan Nyata

1 hari yang lalu
HTC Wildfire X

HTC Wildfire E3 Tampil di Google Play Console yang Mungkin Segera Diluncurkan

1 hari yang lalu
  • Tentang Kami
  • Contact us
  • Privacy
  • Terms of Use

© 2021 999 GADGET

  • News
  • kabar ponsel
  • Tech News
  • internet
  • Laptop & Tablet

© 2021 999 GADGET